Postingan

Menampilkan postingan dari September 15, 2019

TOKOH PANUTAN MASYARAKAT ACEH SINGKIL dan SUBULUSSALAM

Gambar
Syekh Bahauddin Tawar Tokoh Panutan Masyarakat Aceh Singkil Dan Subulussalam Aceh singkil tempat beberapa Ulama Kharismatik mendidik, melahirkan kader-kader islam. Satu diantara beberapa ulama kharismatik yang ada di Aceh Singkil yaitu Syekh Al Fadil Haji Bahauddin Tawar Al Yaqin pendiri pesantren yang paling berpengaruh pada masrakat Aceh Singkil, Subulussalam bahkan disumatera utara. Banyak melahirkan alumni yang tidak hanya berbakat dan berpotensi dibidang agama dan ibadah. Beberapa alumni juga berkecimpung di dunia pemerintahan. Alumni tanah merah tersebar diberbagai pelosok negeri selain berceramah menjadi Da’i dan Da’iyah, ada juga melanjutkan studi didalam negeri ataupun diluar dengan bermodalkan ilmu yang dituntut di ponpes Tanah Merah. Terbentuknya cabang madrasah dan pesantren  yang tersebar Di Kab Aceh Singkil dan Pemerintahan Kota Subulussalam pimpinannya iyalah  Alumni-alumni Tanah Merah. Pesantren Darulmuta’allimin adalah pesantren tertua yang ada di Aceh

ASAL USUL NAMA GOSONG TELAGA

Gambar
Adanya makam sekaligus nama dan kisah ulama yang wafat di Pantai Gosong Telaga ini,diperoleh masyarakat dari tuturan seorang musafir,belum diketahui siapa namanya,mendatangi Gosong Telaga sekitar tahun 1840,ketika Singkil itu telah berada di bawah kekuasaan Pemerintah Belanda. Sesampai di Gosong Telaga,ia bercerita tentang adanya makam ulama di Pantai Gosong Telaga.Tuturan musafir tersebut,diucapkan ulang oleh salah seorang tokoh masyarakat Gosong Telaga, Tgk. Mustawi,kepada penulis (tahun 2000). Ketika itu, kata Tgk. Mustawi, sang musafir menceritakan kepada masyarakat,bahwa di bibir Pantai Gosong Telaga terdapat sebuah makam ulama Syekh Maulana Abdul Qadir.Panjang kuburan itu sekitar sembilan meter. Ulama ini berasal dari Negara Timur Tengah mau menuju pusat Kerajaan Aceh Darussalam.Karena perahu yang mereka tumpangi tenggelam diterpa badai dan dihantam ombak besar.Beberapa orang dari ulama itu terdampar dan wafat di sana dan dimakamkan di Pantai Gosong Telaga.